Setelah rangkaian rapat paripurna, DPRD Kota Magelang kembali melanjutkan agenda penting melalui Rapat Kerja Badan Anggaran (Banggar) bersama TAPD Kota Magelang.
Agenda ini membahas secara mendalam Rancangan Perubahan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2025, sebagai bagian dari upaya penyesuaian kebijakan anggaran agar lebih responsif terhadap kebutuhan daerah.
Rapat ini menjadi wujud komitmen legislatif dan eksekutif dalam menjaga tata kelola keuangan daerah yang adaptif, transparan, dan berpihak pada kepentingan masyarakat.